Wijaya Grand Centre, South Jakarta, 12160

contact@eyr-cls.com

Buku Hak Kekayaan Intelektual: Tantangan Masa Depan

Books CollectionBuku Hak Kekayaan Intelektual: Tantangan Masa Depan
  • Judul Buku: Hak Kekayaan Intelektual: Tantangan Masa Depan
  • Penulis: Cita Citrawinda Priapantja
  • Penerbit: Jakarta: Fakultas Hukum UI, 2003
  • Edisi: Cetakan pertama, Desember 2003
  • Bahasa: Indonesia
  • ISBN: 979-8972-27-9
  • Buku yang berjudul Hak Kekayaan Intelektual

Sinopsis Buku Hak Kekayaan Intelektual: Tantangan Masa Depan

Tantangan Masa Depan ini menguraikan isu-isu yang berkaitan dengan Hak Kekayaan Intelektual dan tantangan masa depan di Indonesia yang menyoroti kerumitan Hak Kekayaan Intelektual dan kasus-kasus yang mengitarinya, dimana semua itu akan mempengaruhi perkembangan perdagangan dan perekonomian Indonesia, serta diharapkan dapat memberikan sumbangan dan kesadaran yang akan memicu untuk memanfaatkan sistem Hak Kekayaan Intelektual.

 

Penulisan buku ini dimaksudkan untuk menyebarkan pengetahuan tentang pentingnya peran Hak Kekayaan Intelektual dan perlindungan hukumnya dan isu-isu Hak Kekayaan Intelektual apa saja yang merupakan tantangan bagi Indonesia, serta sejauhmana kemauan serius Pemerintah Indonesia untuk menjadi pemain penting dalam komunitas Hak Kekayaan Intelektual global dan langkah-langkah Pemerintah Indonesia setelah ikut serta menjadi negara anggota Persetujuan TRIPS-WTO sehubungan dengan kepentingan-kepentingan Indonesia sendiri dalam perdagangan internasional.

READ ALSO:  Buku International Rules: Approaches from International Law and International Relations

Sebagai acuan, buku ini merujuk pada Persetujuan TRIPS-WTO sebagai tulang punggung perjanjian multilateral dan menguraikan mengenai aspek-aspek pokok Hak Kekayaan Intelektual dengan penekanan khusus pada paten, hak cipta, dan isu-isu Hak Kekayaan Intelektual lainnya yang merupakan tantangan masa depan Indonesia.

Kandungan dari buku ini telah disusun untuk memberikan perspektif paten, hak cipta, dan hak terkait dengan menyoroti ketentuan-ketentuan penting dari Persetujuan TRIPS, Konvensi Paris dan Konvensi Bern; dan pengetahuan tradisional dengan konvensi-konvensi internasional yang relevan.

Buku Hak Kekayaan Intelektual: Tantangan Masa Depan ini terdapat di Perpustakaan EYR Center for Legal Studies yang nantinya akan dibuka untuk kalangan umum. Rekan-rekan dapat membacanya di tempat atau, setelah mendaftar menjadi anggota di Perpustakaan kami. Untuk mendaftar menjadi anggota Perpustakaan EYR CLS, silahkan buka halaman Pendaftaran.

Untuk melihat koleksi buku yang terdapat di Perpustakaan EYR Center for Legal Studies, silahkan buka halaman Katalog Perpustakaan EYR Center for Legal Studies. Untuk melihat Sinopsis buku lainnya, silahkan buka halaman Books Collection.

READ ALSO:  Buku Asosiasi & Persaingan Usaha Tidak Sehat
spot_img

Written by:

EYR Center for Legal Studies (CLS)
EYR Center for Legal Studies (CLS)https://eyrcls.com
EYR Center for Legal Studies (CLS) is an Indonesian non-profit Civil Society Organization with focus on various law programmes.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini


RELATED ARTICLES

EYRCLS Books Collection - Buku Sales and Sales Financing

Buku Sales and Sales Financing

Judul Buku: Sales and Sales Financing Penulis: Richard E. Speidel Penerbit: Amerika Serikat: West Publishing, 1989 Edisi: Cetakan pertama, 1989 Bahasa: Inggris ISBN:...
EYRCLS Books Collection - Buku Hukum Jaminan, Hak Jaminan Kebendaan, Hak Tanggungan (Buku 2)

Buku Hukum Jaminan, Hak Jaminan Kebendaan, Hak Tanggungan (Buku 2)

Judul Buku: Hukum Jaminan, Hak Jaminan Kebendaan, Hak Tanggungan (Buku 2) Penulis: J. Satrio Penerbit: Bandung: Citra Aditya Bakti, 2002 Edisi: Cetakan pertama ...
EYRCLS Books Collection - Buku Hukum Jaminan, Hak Jaminan Kebendaan, Hak Tanggungan (Buku 1)

Buku Hukum Jaminan, Hak Jaminan Kebendaan, Hak Tanggungan (Buku 1)

Judul Buku: Buku Hukum Jaminan, Hak Jaminan Kebendaan, Hak Tanggungan (Buku 1) Penulis: J. Satrio Penerbit: Bandung: Citra Aditya Bakti, 2002 Edisi: Cetakan...
EYRCLS Books Collection - Buku Hukum Jaminan Hak Jaminan Kebendaan Fidusia

Buku Hukum Jaminan Hak Jaminan Kebendaan Fidusia

Judul Buku: Hukum Jaminan Hak Jaminan Kebendaan Fidusia Penulis: J. Satrio Penerbit: Bandung: Citra Aditya Bakti, 2002 Edisi: Cetakan pertama, 2002 Bahasa: Indonesia ...
id_IDIndonesian