- Book Title: Business Law For A New Century (2nd edition)
- Jenis Buku: Law
- Penulis: Jeffrey F. Beatty & Susan S. Samuelson
- Editor: Scott D. Person
- Penerbit: Jack W. Calhoun
- Cetakan Pertama : –
- Bahasa: Inggris
- No ISBN: 0-324-00350-1
Review Buku Business Law For A New Century (2nd edition)
Dalam menjalankan perusahaan direksi tidak hanya harus memahami industrinya, tetapi juga harus menjalankan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Apabila direksi tidak menjalankan tugasnya sesuai dengan prosedur, maka ada risiko gugata hukum bahkan dari pemegang saham loh! Prinsip ini tidak hanya berlaku di Indonesia, tetapi di seluruh dunia. Perusahaan besar seperti Walt Disney Company pun pernah mengalami digugat oleh pemegang sahamnya loh!

Dalam kasus In re Walt Disney Company Derivative Litigation, pemegang saham Walt Disney Company menggugat Dewan Direksi atas kelalaian mereka dalam menentukan paket kompensasi Direktur barunya. Kelalaian ini menyebabkan kerugian perusahaan yang sangat besar.
Buku Business Law For A New Century yang sangat direkomendasikan oleh mahasiswa universitas Boston dan professional di Amerika ini, mengupas mengenai sisi hukum dalam berbisnis. Bab-bab dalam buku ini disusun untuk membantu pembaca memahami dengan mudah melalui contoh-contoh kasus. Contoh kasus digunakan untuk menggambarkan isu-isu penting yang sedang dibahas.

Penulis buku ini menggunakan Bahasa Inggris yang sederhana dan mudah dipahami. Selain itu setiap bab dalam buku ini juga disertai dengan pertanyaan-pertanyaan untuk membantu pembaca memahami topik yang sedang dibahas.
—
Buku Business Law For A New Century (2nd edition) ini terdapat di Perpustakaan EYR Center for Legal Studies yang nantinya akan dibuka untuk kalangan umum. Rekan-rekan dapat membacanya di tempat, setelah mendaftar menjadi anggota di Perpustakaan kami. Untuk mendaftar menjadi anggota Perpustakaan EYR CLS, silahkan klik link berikut: Contact Us.
Untuk melihat koleksi buku yang terdapat di Perpustakaan EYR Center for Legal Studies, silahkan buka halaman Books Collection.
Nantikan koleksi buku kami selanjutnya ya!